Rintisan UPZIS MWCNU Cinere Siapkan Madrasah Amil pada Januari 2026

Cinere, 13 Januari 2026 — Rintisan Unit Pengelola Zakat, Infaq, dan Sedekah (UPZIS) MWCNU Cinere, setelah menyatakan komitmennya untuk mengelola dana umat secara amanah, transparan, dan profesional, kini mulai menyiapkan program penguatan sumber daya manusia melalui kegiatan Madrasah Amil.

Ketua Rintisan UPZIS MWCNU Cinere, Ustadz Marullah, menyampaikan bahwa penguatan kapasitas SDM amil zakat menjadi kebutuhan mendesak, terutama menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri, saat aktivitas penerimaan dan penyaluran zakat di masjid dan musala meningkat.

“Penguatan SDM menjadi hal yang sangat penting. Karena itu, kami menyiapkan kegiatan Madrasah Amil. Unit Pelayanan ZIS ini akan mengajak warga Cinere, khususnya para pengurus DKM. Mereka sangat membutuhkan Madrasah Amil, terlebih sebentar lagi puasa dan Lebaran Idulfitri, saat para DKM disibukkan dengan pengelolaan zakat,” ujarnya.

Ustadz Marullah menambahkan bahwa ke depan UPZIS MWCNU Cinere tidak hanya berkomitmen memberikan pelayanan prima kepada para muzaki dan munfiq, tetapi juga berperan aktif dalam memberikan fasilitas peningkatan kapasitas dan kompetensi para amil zakat.

“Selain pelayanan kepada muzaki dan munfiq, kami juga ingin hadir memberikan penguatan SDM di bidang keamilan, agar para petugas zakat memahami regulasi, tata kelola, dan prinsip akuntabilitas,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya program pendampingan bagi DKM yang selama ini menjadi panitia zakat agar dapat memperoleh izin operasional sebagai amil secara resmi.

“Ke depan, UPZIS MWCNU Cinere perlu memiliki program yang menekankan pentingnya izin operasional bagi siapa pun yang biasa menjadi panitia zakat di DKM. Nanti akan kami himpun terlebih dahulu jaringan DKM yang berafiliasi NU untuk kita perhatikan dan dampingi,” pungkasnya.

Melalui program Madrasah Amil ini, Rintisan UPZIS MWCNU Cinere berharap dapat menciptakan tata kelola zakat yang lebih tertib, profesional, dan sesuai dengan regulasi, sekaligus memperkuat pelayanan zakat di tingkat akar rumput.

Copyright © 2025 Lazisnu Kota Depok
All Rights Reserved