IPNU & IPPNU Menjadi Garda Terdepan Dalam Pengelolaan Keuangan Lazisnu

Kyai Mujib (Baju Batik)

NU CARE – LAZISNU (Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah dari Nahdlatul Ulama) (24/08/2024) Suriyah NU Kota Depok K.H Abdul Mujib pada saat menjadi narasumber dalam pembekalan Madrasah Amil yang diadakan oleh Lazisnu Kota Depok bersama IPNU & IPPNU Kota Depok memberikan semangat kepada para pengurus lazisnu dan kader IPNU serta IPPNU dalam menggerakan Lazisnu Kota Depok.

“Lazisnu harus dikelola secara profesional, nanti akan saya sambungkan dengan para tokoh-tokoh yang bisa diajak untuk menyalurkan sebagaina hartanya ke Lazisnu Kota Depok, apalagi website Lazisnu sudah dilengkapi dengan rumus menghitung zakat” terang K.H Abdul Mujib.

Dalam kegiatan Madrasah Amil, tokoh yang biasa disapa Kyai Mujib tersebut juga memberikan pembekalan mengenai pemahaman fiqh dalam pengelolaan zakat, infak dan sodakoh. Dalam pembekalannya Kyai Mujib memberikan gambaran kepada peserta mengenai kondisi Depok, dimana banyak orang Depok yang mempunyai kesadaran untuk beramal atau berzakat namun belum tahu mau dipercayakan kepada siapa. Sehingga gambaran ini memberikan peluang bagi Lazisnu Depok untuk segera bergerak.

Copyright © 2024 Lazisnu Kota Depok
All Rights Reserved