Cilodong, 23 Januari 2026 — Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Cilodong menggelar rapat perdana dalam rangka pembentukan Rintisan Unit Pengelola Zakat, Infaq, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (UPZISNU) MWCNU Cilodong. Kegiatan ini menjadi langkah awal konsolidasi untuk menjaring sumber daya manusia (SDM) yang kompeten guna mengelola layanan ZIS di bawah naungan NU Care–LAZISNU.
Hal tersebut disampaikan oleh Ustadz Yasin, selaku Person in Charge (PIC) pembentukan UPZISNU MWCNU Cilodong, dalam rapat konsolidasi yang diikuti pengurus MWCNU serta perwakilan pengurus ranting NU se-Kecamatan Cilodong.
“Dalam rangka mewujudkan program NU Care–LAZISNU Kota Depok, MWCNU Cilodong akan segera membentuk UPZIS MWCNU Cilodong,” ujar Ustadz Yasin.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa gerakan layanan pengelolaan Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf (ZISWAF) ini bertujuan untuk menghadirkan pelayanan ibadah yang tertib, amanah, dan sesuai regulasi, khususnya bagi warga Nahdliyin, serta masyarakat Kecamatan Cilodong secara umum.
Pembentukan Rintisan UPZISNU MWCNU Cilodong diharapkan menjadi penguat peran NU dalam dakwah sosial-ekonomi umat, sekaligus memperluas akses layanan pengelolaan ZIS yang profesional dan berkelanjutan di tingkat kecamatan.
Untuk diketahui, gerakan Rintisan UPZISNU MWCNU Cilodong didukung oleh Ketua MWCNU Kecamatan Cilodong, Kiai Muhyi, dan pengurus Ranting. Bahkan para pengurus banom seperti GP Ansor, Fatayat, IPNU IPPNU, dan para muharik JPZIS PC PSNU Pagar Nusa siap membantu mensukseskan gerakan tersebut.